Gus Yusuf : Pesan Untuk Para Da'i

Posted by Unknown on Sunday, January 04, 2015 with No comments
Gus Yusuf
Salah satu Masyayikh Asrama Perguruan Islam (API) Pon.Pes. Salaf Tegalrejo Magelang KH. Muhammad Yusuf Chudlori yang akrab disapa Gus Yusuf ini berpesan kepada para santrinya yang mau tidak mau setelah nantinya terjun di masyarakat akan bersinggungan langsung dengan mereka serta pesan untuk para Da'i yang dikirim ke beberapa daerah sebagai utusan Pesantren. Pesan Beliau:

وجعلوا بلاغة الكلام # طباقه لمقتضى المقام

Sedalam ilmu yang dicapai, jangan sampai kita salah cara dalam menyampaikan kepada orang lain, maka ingatlah;
Pilihlah kalam yang baligh, artinya:
  1. Ringkas, padat, dan mudah dipaham orang lain. Tidak harus membaca ayat atau dalil, tapi cukup terjemahan atau maksud dari ayat dan dalil tersebut .
  2. Carilah suasana atau kondisi yang tepat, dan bersabarlah. Jangan dipaksakan selesai pembahasan dalam satu majlis. Terkadang satu materi atau pembahasan perlu diulang-ulang sampai orang lain paham dan bisa menerima.
  3. Hilangkan kesan terlalu menggurui (keminter), kedepankan semangat musyawarah atau belajar bersama.
Categories: